Gunaksa, 15 Juli 2025 — Pemerintah Desa Gunaksa secara resmi menerima kedatangan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Udayana untuk Periode XXXI tahun 2025. Acara penerimaan ini berlangsung pada hari Selasa, 15 Juli 2025, pukul 09.00 WITA, bertempat di Ruang Rapat Sabha Mandala Desa Gunaksa.
Kegiatan ini menandai dimulainya masa pengabdian para mahasiswa yang akan berlangsung selama lebih dari satu bulan, yakni dari tanggal 13 Juli hingga 25 Agustus 2025. Sebanyak 15 orang Mahasiswa dari berbagai fakultas akan melaksanakan program KKN-PPM yang berfokus pada pengabdian kepada masyarakat, pemberdayaan potensi lokal, serta kolaborasi dalam pembangunan Desa.
Perbekel Desa Gunaksa, I Wayan Sadiarna, S.H. dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada para Mahasiswa dan harapan besar atas kontribusi positif yang akan diberikan selama mereka berada di desa. Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara mahasiswa dan masyarakat dalam mewujudkan program-program yang berdampak langsung pada kesejahteraan warga
Perwakilan dari Universitas Udayana turut hadir dalam acara ini dan menyampaikan apresiasi atas dukungan serta keterbukaan dari pihak Desa dalam menerima Mahasiswa KKN setiap tahunnya. Para Mahasiswa akan terlibat dalam berbagai kegiatan, mulai dari penyuluhan kesehatan, pengembangan potensi UMKM lokal, pelatihan teknologi informasi, hingga edukasi lingkungan.
Dengan semangat kolaboratif, diharapkan kehadiran mahasiswa KKN-PPM Universitas Udayana ini dapat menjadi jembatan dalam pembangunan berkelanjutan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat Desa Gunaksa.